Kali ini saya akan membahas tentang Daun Kelapa nya, Berikut ini 5 Cara Memanfaat Daun Kelapa Hingga Menjadi Rupiah
1. Daun Kelapa Dapat Dibuat Menjadi Ketupat
Dalam proses pembuatan ketupat, kita memanfaatkan daun kelapa muda atau janur sebagai alat utamanya. Daun yang kita gunakan sebaiknya daun yang masih berwarna kuning atau hijau muda. Ketupat sering kita jumpai pada hari raya idul fitri. Pembuatan ketupat menggunakan daun kelapa muda sudah menjadi tradisi sejak zaman dahulu. Pembuatan Ketupat sangat berpotensi untuk menambah pendapatan penghasilan anda.
2. Daun Kelapa Dapat Dibuat Menjadi Hiasan Pernikahan
Mayoritas adat di Indonesia menggunakan janur sebagai lambang pesta pernikahan. Pemilihan daun kelapa muda ini tentu saja memiliki makna yang berbeda-beda. Janur kuning dapat dijadikan sebagai hiasan pada pesta pernikahan. Bahkan bagi beberapa daerah,janur kuning akan di letakkan di tepi jalan sebagai petunjuk adanya pesta yang tidak terlalu jauh dari janur berada. Sedangkan Pembuatan Janur tak kalah untuk menambahkan penghasilan, pasalanya tempat pembuatan janur sudah mulai berkembang luas jadi sangat berpotensi untuk menambah pendapatan penghasilan apabila anda membuka usaha Hiasan Pernikahan.
3. Daun Kelapa Dapat Dibuat Menjadi Membuat Sapu Lidi
Pembuatan sapu lidi juga bisa menambah pendapatan penghasilan anda. Sapu lidi sendiri merupakan salah satu hasil pemanfaatan dari pohon kelapa yaitu bagian daunnya. Lidi ini merupakan tulang daun kelapa. Daun kelapa yang sudah tua biasanya akan diambil oleh pemiliknya untuk diubah menjadi sapu lidi. Cara pembuatannya sangat mudah, kita hanya memisahkan daunnya dengan tulang daunnya.
4. Daun Kelapa Dapat Dibuat Menjadi Membuat Tusuk Sate
Pembuatan tusuk sate juga bisa menambah pendapatan penghasilan anda. Lidi menjadi alternatif utama pembuatan tusuk sate. Karena pada umumnya orang menggunakan bambu sebagai alat untuk menusuk sate. Tusuk sate yang terbuat dari lidi kelapa ini lebih praktis jika dibandingkan dengan menggunakan bambu.
5. Daun Kelapa Dapat Dibuat Menjadi Membuat Kerajinan Tangan
Pembuatan kerajinan juga bisa menambah pendapatan penghasilan anda. Kerajinan tangan berupa keris, terompet dan masih banyak lagi jenisnya dapat dibuat dari daun kelapa. Dengan kreatifitas yang dimiliki seseorang, daun kelapa dapat dimanfaatkan dengan baik sehingga menghasilkan kerajinan yang menarik.
Itulah 5 Cara Memanfaatkan daun kelapa. semoga bermanfaat dan sukses pastinya guyss
0 Response to "5 Cara Memanfaatkan Daun Buah Kelapa Hingga Menjadi Rupiah"
Post a Comment